Nov 5, 2016

Review Pasir Kucing: Kukky Premium Cat Sand Apple

Halo halo feliners, apa kabar? Semoga feliners dan para anak bulu senantiasa sehat ya. Kali ini The Cat Sound akan membahas review pasir kucing merk Kukky. Actually review ini sudah tertumpuk sangat lama di draft dan baru sempat aku rilis sekarang. Well, saking lamanya sampai kelupaan sendiri. Review ini udah aku tulis sejak bulan September 2015 lalu. Maaf ya atas keterlambatan The Cat Sound. Simak review pasir Kukky di bawah ya!
Packaging & Price
Dari packagingnya, terkesan kalau pasir kucing ini punya kualitas yang kurang oke. Plastick yang digunakan buat membungkus produk tipis dan berdebu di bagian luar, so dusty! Aku beli pasir Kukky di Kasih Satwa Semarang seharga IDR 30,000 isi 5,5 liter.

Texture, Ingredients & Scent
Teksturnya hampir sama dengan pasir kucing Samoera (baca reviewnya di sini ya), butiran pasirnya besar kecil dan berdebu. Tapi, Kukky Premium Cat Sand ini ga terlalu berdebu dibanding dengan Samoera. Walaupun ketika dituang ke litter box langsung tersebar debu, bau debunya juga ga terlalu nyesek. Di kemasan tertulis label APPLE yang aku simpulkan adalah Kukky ini pasir kucing wangi Apple. Boro-boro dah wangi, aromanya plain banget seperti pasir kucing unscented. Aku tau sih kucing ga begitu nyaman buang air di pasir yang aromanya menyengat parfum, ini semata-mata buat mengurangi bau ga enak dari kotoran kucing itu sendiri. 
Waktu beli pasir Kukky ini pas banget kedatangan satu penghuni tambahan di rumah. Jadinya harus nambah litter box juga kan? Kukky Premium Cat Sand bisa clumping poop dan pipis dengan baik. Lumayan tight buat clumping pipis dan poop. Kalau pasir masih kondisi baru dituang ke litter box, buat clumping pipisnya lumayan bagus feliners. Tapi kalau udah direfill berkali-kali sisa clumping-an pipis akan jadi lembab, basah, menggumpal dan jadi kurang bagus buat clumping lagi.

Cat Point of View
So far kucing-kucing terlihat nyaman pakai pasir ini. Masih diacak-acak sih, itu sih normal. That’s what they do hihi. Tapi harus rajin-rajin banget refill pasir ini karena kalau udah basah clumpingnya ga maksimal. Dan bekas pasir yang udah kena pipis atau pasir ga tertutup dengan sempurna juga. Kukky juga lumayan awet loh feliners. Satu wadah pasir kucing Kukky isi 5,5 liter habis 7-8 hari.
Thomas & Izzy lagi nongkrong

Conclusion
Udah dua kali ini merasa dikecewakan sama dua merk pasir kucing, Samoera & Kukky. Mereka mencantumkan bahwa pasir kucing ini scented Lavender untuk Samoera dan apple untuk Kukky. Tapi aku ga mendapati bahwa pasir kucing ini beraroma wangi. Saran untuk produsen Samoera & Kukky bisa ditambah lagi aroma wangi pada pasir kucingnya supaya ga mengecewakan konsumen, like me. Di sini bukan bermaksut untuk menghasut kamu buat tidak menggunakan merk pasir yang aku sebutkan, di post ini sifatnya murni memberikan review (kesan, tanggapan dan opini pribadi). Jadi jangan salah sangka ya feliners! Intinya sih, coba dulu karena kalau ga dicoba ga akan tau. Sekian feliners review pasir Kukky dari The Cat Sound. Nantikan review pasir lainnya hanya di The Cat Sound ya! Semoga review ini berguna dan bisa dijadikan refrensi buat feliners semua. Bye all!

No comments:

Post a Comment